Apa itu ID FeedBurner? Cara Membuat FeedBurner di Blog
Singkatnya ID FeedBurner merupakan layanan umpan web antara kerja sama RSS Feed, Managemen Tools dan Podcaster.

Sederhananya FeedBurner adalah sebuah tools gratis dari Google yang berfungsi menjaring pembaca untuk berlangganan artikel di web blog atau situs kita.

Baca Juga: Cara Membuat Sitemap (Daftar Isi) Blog Aman tanpa INJEKSI LINK

Yang saya tahu (mohon dikoreksi jika salah), FeedBurner tidak ada hubungannya dengan SEO (Search Engine Optimization). Hanya saja FeedBurner itu lebih mengarah ke User Friendly yakni memanjakan pengunjung dan pembaca blog.

Para pembaca setia yang sudah terdaftar di FeedBurner kita akan selalu mendapatkan artikel terbaru yang telah kita posting, pemberitahuan konten terbaru tersebut akan dikirimkan ke alamat email yang sudah terdaftar.

Cara Membuat FeedBurner di Blog


1. Buka link: Feedburner.Google.Com
2. Login dengan akun Google+
3. Masukkan alamat URL domain blog pada kolom "Burn a Feed Right this Instant"
4. Klik Next! Ok.

Pada kolom "Identify Feed Source", pilih salah satu apakah "default" biasa atau "default alt rss". Ini merupakan sumber / feed (source). Kalau saya pilih "default alt rss".

Pada laman web "Welcome! Let us burn a feed for you" kita akan mengisi judul feed dan alamat feed.

Masukkan nama blog, untuk feed address sebaiknya nama blog juga agar mudah diatasi jika sewaktu2 mengalami problem pada FeedBurner Account. Next!

Selanjutnya kita akan digiring ke laman "Congrats! Your FeedBurner feed is now live. Want to dress it up a little?" dan "Configure Your Podcast and Tell iTunes How to List it". klik saja Next (lewati 2 laman ini).

Pada akhirnya kita akan dibawa ke laman yang bertuliskan bahwa ID FeedBurner telah dibuat. Selesai.

Baca Juga: EFEK Mengubah atau Mengedit Blogger Template

Ok. ID FeedBurner tersebut akan kita gunakan dan terapkan pada Subscription Box Widget for Blogger. Posting membuat kotak berlangganan blogger blogspot ini akan saya buat setelah artikel ini.*
Share To:

Arief Ghozaly

Post A Comment:

0 comments so far,add yours