Tutorial Cara Memperbaiki/Mengatasi Formulir Kontak (Form Contact) yang Gagal Mengirim Pesan Email

Salah satu cara optimasi SEO seperti mempercepat loading blog adalah menghilangkan atau menyembunyikan CSS, JavaScript dan Widget Bundle bawaan Blogger (Blogspot).

Pada dasarnya, terutama Bundle Blogger, akan termuat secara otomatis ketika situs di buka. Sedikit banyaknya, dengan adanya Bundle Blogger ini mempengaruhi kecepatan loading blog menjadi lambat.

Meski pun bagus untuk SEO, ternyata berdampak besar terhadap widget formulir kontak yang tidak bisa digunakan (tidak aktif), seperti gagal mengirim pesan email meski pun tombol SEND sudah di tekan (klik) berulang kali.

Tutorial Cara Mengatasi Formulir Kontak yang Gagal Mengirim Pesan Email

Untuk mengatasi widget Contact Form yang gagal mengirim pesan, ikuti beberapa langkah mudah perbaikannya di bawah ini.

Mengatasi Formulir Kontak yang Gagal Mengirim Pesan Email


Tutorial ini hanya berlaku untuk gadget Contact Form yang menggunakan HTML dan CSS seperti yang SEO KILLER gunakan saat ini (bukan Contact Form asli bawaan Blogger - tapi hasil modifikasi).

Kasusnya disini, sobat sudah mendapatkan kode HTML dan CSS yang mengatur Contact Form di Google; apapun dan bagaimana pun gayanya.

(1.) Copy atau Salin semua kode HTML dan CSS yang telah ditemukan. (2.) Paste (Tempel) di halaman statis kontak. (3.) Tepat di bagian bawah dari kode HTML dan CSS yang panjang tersebut, Copas kode di bawah ini:

<script src="https://www.blogger.com/static/v1/widgets/2271878333-widgets.js" type="text/javascript"></script>
<script type="text/javascript">
//<![CDATA[
if (typeof(BLOG_attachCsiOnload) != 'undefined' && BLOG_attachCsiOnload != null) { window['blogger_templates_experiment_id'] = "templatesV1";window['blogger_blog_id'] = '8022617659375683714';BLOG_attachCsiOnload(''); }_WidgetManager._Init('//www.blogger.com/rearrange?blogID\x8022617659375683714','//https://tipsseokiller.blogspot.com/','8022617659375683714');
_WidgetManager._RegisterWidget('_ContactFormView', new _WidgetInfo('ContactForm1', 'footer1', null, document.getElementById('ContactForm1'), {'contactFormMessageSendingMsg': 'Sending...', 'contactFormMessageSentMsg': 'Your message has been sent.', 'contactFormMessageNotSentMsg': 'Message could not be sent. Please try again later.', 'contactFormInvalidEmailMsg': 'A valid email address is required.', 'contactFormEmptyMessageMsg': 'Message field cannot be empty.', 'title': 'Contact Form', 'blogId': '8022617659375683714', 'contactFormNameMsg': 'Name', 'contactFormEmailMsg': 'Email', 'contactFormMessageMsg': 'Message', 'contactFormSendMsg': 'Send', 'submitUrl': 'https://www.blogger.com/contact-form.do'}, 'displayModeFull'));
//]]>
</script>

4. Simpan template blogger

Note: Copy kode di atas terlebih dahulu ke Notepad; ubah semua angka 8022617659375683714 dengan Blog ID dari situs sobat. Lihat di URL halaman Blogger untuk mendapatkan angka/nomor Blog ID.

Jangan senang dulu, praktekan! Coba dan lihat hasilnya, apakah bekerja dengan baik sebagaimana mestinya, atau email malah tetap gagal terkirim.

Tutorial di atas bekerja dengan baik pada template blogger SEO Kraken yang digunakan SEO Killer Tips saat ini. Ok semoga berguna.*

Thanks berat buat neng geulis, Arlina Design! ;)
Share To:

Arief Ghozaly

Post A Comment:

3 comments so far,add yours

Wanskey mengatakan...

tetep belum bisa gan tipsnya

NESVJOGJA mengatakan...

itu di taruh dimana toh maksudnya maaf saya blm bs paham.

norae mengatakan...

Its Works!!!

thank uuuu

this one https://rhyajane.blogspot.com/p/contact.html