Mobile & User Friendly First: Algoritma MobileGeddon Update 2018

Jika anda tidak menyukai perubahan, maka internet bukan untuk anda. Baru-baru ini, Google melakukan update algoritma Mobile Friendly mereka yaitu MobileGeddon.

Di rilis pertama kali pada pertengahan 2015 lalu, algoritma MobileGeddon berhasil membuat takut para blogger di seluruh dunia.

Mau tidak mau, anda sebagai pemilik situs, harus mengindahkan permintaan Google ini. Situs yang tidak Mobile Friendly dan Responsive akan di depak secara bebas di hasil pencarian penelusuran Google.

Kini, algoritma MobileGeddon tersebut diperbaharui dengan kinerja yang lebih efisien dan efektif dalam melakukan crawling terhadap berbagai web blog, situs dan/atau pun website.

Mobile & User Friendly First: Algoritma MobileGeddon Update 2018

Ada banyak lapisan terbaru yang "membentengi" algoritma MobileGeddon dalam versi terbaru kali ini. Intinya, bukan hanya tentang Responsive (adaptif). Penasaran? Come on!

Mobile & User Friendly First: Algoritma MobileGeddon Update 2018


Google menjelaskan bahwa ada cara terbaru bagaimana Googlebot dalam me-crawling situs anda; tidak seperti biasanya.

1. Mobile First


Mobile First artinya tampilan adaptif yang diutamakan dan/atau didahulukan di hasil penelusuran Google.

Sebagus apapun kualitas artikel dari situs tersebut kalau tampilan situsnya tidak adaptif terhadap berbagai smartphone, maka peringkat situsnya akan diturunkan oleh Google.

Yang lebih parahnya, bisa jadi peringkatnya sangat jauh dari Page One.

Selanjutnya, ada beberapa poin penting yang harus anda ketahui, dan poin-poin tersebut terangkum di bawah ini :)

2. Artikel Singkat, Berkualitas, dan Kecepatan Akses Situs untuk Mobile First


Melalui pembaharuan algoritma MobileGeddon ini; baik artikel singkat, panjang dan/atau detail serta kecepatan loading blog tidak menentukan ranking situs (lagi) seperti biasanya.

Nah, Mobile First ini akan mengutamakan konten yang benar-benar lengkap, meski pun artikelnya singkat.

Yang perlu diketahui adalah bagaimana para pengunjung itu mencari dalam artikel anda.

Posisikan diri anda sebagai para pembaca tersebut, lalu pikirkan bagaimana para pembaca (situasinya adalah anda sendiri) dalam mengetik kata kunci di SERPs sehingga yang muncul di Page One adalah situs/artikel anda.

3. Kata Kunci Panjang masih Diutamakan di Mobile First


Istilah lainnya di kenal dengan sebutan Long Tail Keyword, artinya kata kunci berekor atau kata kunci panjang.

Kata kunci berekor masih menjadi "primadona" dan sering digunakan oleh blogger di seluruh dunia dalam menargetkan kata kunci di dalam artikel.

Kata kunci panjang ini pula yang masih menjadi bagian inti dan faktor utama Google dalam menentukan ranking situs anda di SERP.

Singkatnya, optimalkan sebaik mungkin kata kunci panjang ini di dalam konten anda, -- dan sesuaikan pula dengan apa yang dipikirkan oleh para pembaca (posisikan anda sebagai calon pengunjung dari situs anda sendiri).

4. Artikel Lama akan Diutamakan di Mobile First


Artikel yang dipublikasikan pertama kali (bukan copas/rewrite, -- apapun topiknya) akan diutamakan pada hasil penelusuran oleh Google; dalam kampanye Mobile First yang mereka lakukan.

Singkatnya, sebagus dan sebaik apapun artikel yang anda buat tapi tidak update pada hari itu, artikel copas, ketinggalan update, atau hasil dari rewrite, akan di depak dari SERP.

5. Sinkronisasi: Umur dan Kelayakan Situs Web


Pada pagi hari, situs pertama yang muncul adalah situs A. Namun ketika malam hari, situs pertama yang muncul adalah situs B.

Google melalui Mobile First telah melakukan perubahan algoritma ini secara sistematis dan fleksibel dalam memahami siapa yang sedang mencari artikel tersebut; dan artikel tersebut harus relevan dengan orang tersebut.

Contohnya seperti mencari artikel dengan kueri, "cara membuat kue" pada pagi hari.

Situs-situs terbaik yang dulunya dominan dikunjungi oleh ibu-ibu akan ditetapkan dan dinomorsatukan oleh Google untuk menempati halaman pertama Google.

Namun, ketika malam hari, peringkat tersebut berubah. Mengapa? Karena ketika malam hari, yang paling sering mencari artikel tersebut adalah gadis-gadis atau wanita yang belum menikah.

Itulah bagaimana cara Mobile First bekerja.

Pada faktanya, inilah kasus pertama mengapa trafik situs anda anjlok, berkurang atau jatuh dalam beberapa hari ini, -- dimulai bulan Maret 2018 dan seterusnya.

6. Google Memahami Konten Anda


Kini Google sudah paham dalam menilai konten anda; apakah bisa dipahami oleh para pembaca atau tidak.

Jika situs anda terlalu banyak kata kunci yang berulang-ulang, yang biasanya sering muncul di halaman pertama Google, -- akan di depak dari halaman pertama Google.

User Experience atau Pengalaman Pengguna (UX) akan diutamakan oleh Google.

Pada algoritma Mobile First ini pula, akan ditanamkan lapisan terbaru mereka yang bekerja dengan cara mempelajari, mengumpulkan dan mengeksekusi berbagai pola, hubungan dan data secara otomatis.

7. Perangkat yang Berbeda, Berbeda pula Hasilnya


Jika situs anda dikunjungi melalui Desktop, Notebook, Netbook, komputer (PC), laptop, tab, Android dan iPhone; akan menampilkan peringkat situs atau artikel yang berbeda pada halaman SERP.

Secara Garis Besar...

Apabila di telaah lebih dalam, sebenarnya fungsi/tugas utama dari algoritma MobileGeddon ini masih mengutamakan situs yang masih adaptif (Mobile/Responsive) pada laman SERP.

Yang membedakannya hanyalah usia pengguna, apa yang mereka inginkan, kapan mereka menginginkannya, dan perangkat apa yang mereka gunakan saat itu.

Singkatnya, algoritma ini hanya merespon bagaimana para pengguna (pencari artikel) tersebut dalam menemukan artikel yang paling cocok buat mereka.

Mengapa Google Melakukan Update Algoritma MobileGeddon?


Update ini dikenal dengan istilah Mobile First, hanya berdampak pada situs atau artikel yang ditemukan di SERP apabila yang mencarinya adalah orang yang menggunakan ponsel (smartphone).

Alasan Google simple, sederhana banget.

Pada jam 8 pagi, orang-orang mungkin akan beraktifitas dalam menggunakan desktop (komputer/laptop) dan mungkin melakukan Googling.

Akan tetapi, ketika sore hari, para pengguna perangkat teknologi ini akan beralih ke smartphone. Begitu di malam hari, penggunanya semakin meningkat tajam.

Maka dari itu, MobileGeddon di update dengan versi "Mobile First".

"Kami bisa saja tidak menampilkan konten yang tidak ramah seluler (situs yang tidak Mobile Friendly) atau akses situsnya yang lambat, karena yang kami utamakan saat ini adalah konten yang paling relevan untuk ditampilkan." -- Google.

So, pikirkan kembali tentang kualitas situs anda dimulai saat ini juga.

Pikirkan dan kembangkan bagaimana cara situs anda cocok dan layak untuk Desktop, komputer, smartphone dan berbagai perangkat teknologi lainnya.

Selain itu, kembangkan artikel anda sehingga cocok dan layak untuk dibaca oleh siapa saja tanpa mengenal batasan umur. Good luck!
Share To:

Arief Ghozaly

Post A Comment:

0 comments so far,add yours